Jumat, 11 Desember 2015

Hanya kesempurnaan yang diharapkan

   Jangan pernah menuntut akan sebuah kesempurnaan, apabila kita tidak ingin menyempurnakan dari setiap kekurangan yang ada. Sadarilah, bahwa semua yang ada didunia ini tidaklah ada yang sempurna, pastilah memiliki kelebihan dan kekurangan, karna pada dasarnya Allah menciptakan alam semesta beserya isinya termasuk kita semua para manusia penghuni jagat raya dengan maha kuasa atas keadilanNya, ada senang ada sedih, ada atas ada bawah, ada manis ada pahit, begitu juga dengan adanya kelebihan disitu ada yang namanya kekurangan, karna tidak akan ada kesempurnaan tanpa kita berusaha untuk hidup saling menyempurnakan.

   Setelah kita mengetahui dan menyadari adanya kelebihan dan kekurangan dengan itu kita dapat mengetahui harus seperti apakah menghadapi lika liku kehidupan ini. Bukan mudah mengalahkan ego dalam menginginkan sesuatu, apalagi didalam kesempurnaan suatu keinginan tersebut , hanya dengan menyadari adanya kekurangan lah kita dapat diarahkan tuk mendekati kesempurnaan tersebut.

   Di dunia ini, bukanlah untuk mencari sesuatu yang sempurna, akan tetapi . . . Belajarlah menerima suatu apapun itu dengan cara yang sempurna. Karna dengan kesesuaian tanggapan pada sesuatu yang ada, kita dapat merasakan adanya kesempurnaan yang diharapkan.

   Ketahuilah para pembaca sekalian. . . Karna hanya Allah lah yang maha sempurna diatas segalanya . . .
إن ربكم الله الذي خلق السموت والأرض في ستة أيام ثم استوى على العرش يدبرالأمر مامن شفيع إلامن بعدإذنه ذلكم الله ربكم فاعبدوه أفلاتذكرون .
" sesungguhnya Tuhan kamu ialah yang menciptakan langit dan bumi dalam enam masa, kemudian ia bersemayam diatas Arsy untuk mengutus segala urusan. Tiada seorangpun yang akan memberi syafa'at kecuali sesudah ada izinNya (Dzat) yamg demikian itulah Allah, Tuhan kamu, maka sembahlah Dia, maka apakah kamu tidak mengambil pelajaran ?

Tidak ada komentar:

Posting Komentar